
DENPASAR – Dunianewbali.com || Gubernur Bali terpilih, Wayan Koster, mengadakan pertemuan dengan Ketua DPD Partai Gerindra Bali, Made Muliawan Arya, yang akrab disapa De Gadjah, di kediaman De Gadjah. Pertemuan yang berlangsung selama lebih dari dua jam ini berlangsung dalam suasana kekeluargaan dan penuh keakraban, Senin 10/02/2025.
Dalam kesempatan tersebut, De Gadjah menyampaikan ucapan selamat atas terpilihnya Wayan Koster sebagai Gubernur Bali periode 2025-2030. Keduanya sepakat bahwa kontestasi Pilkada telah usai dan kini saatnya mengajak masyarakat Bali untuk bersatu demi menciptakan situasi yang kondusif, sehingga pembangunan di Bali dapat berjalan dengan lancar dan sukses.
De Gadjah berharap agar Wayan Koster dapat mewujudkan program-program yang telah dijanjikan saat kampanye Pilgub. Ia menegaskan bahwa sepanjang program tersebut bertujuan untuk kemajuan dan kebaikan Bali, dirinya siap memberikan dukungan penuh.
Keduanya juga membahas berbagai isu penting yang menjadi perhatian bersama, seperti penanganan masalah sampah, kemacetan, pengembangan infrastruktur, dan ketersediaan air bersih. Selain itu, mereka menyatakan dukungan penuh terhadap rencana pembangunan Jalan Tol Gilimanuk-Mengwi yang diharapkan dapat segera direalisasikan.
Pertemuan ini menunjukkan komitmen kedua tokoh politik Bali untuk bekerja sama demi kepentingan masyarakat dan pembangunan Pulau Dewata. Dengan semangat persatuan dan kolaborasi, diharapkan berbagai tantangan yang dihadapi Bali dapat diatasi dengan baik.(Red/Ich)